Kegiatan

BIMTEK APLIKASI DOKAR DESA DAN JURNALISTIK

KENDAL (20/11) Dalam rangka penguatan Sistem Informasi Desa (SID) dengan publik Dashboard Desa Online Terintegrasi Kabupaten Kendal (DOKAR) perlu adanya bimbingan teknis kepada Perangkat Desa agar aplikasi DOKAR dapat berfungsi dengan baik, selain penggunaan aplikasi perlu juga adanya pelatihan jurnalistik sehingga berita atau informasi yang disampaiakan kepada masyarakat dapat mudah dipahami dan dimengerti.

Dalam hal mewujudkan desa online Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kendal mengadakan bimtek Aplikasi DOKAR Desa dan Jurnalistik yang dilaksanakan di Laboratorium Diskominfo yang diikuti oleh peserta perangkat desa 20 orang dari 3 kecamatan yaitu Limbangan, Kangkung, dan Ringinarum.

Bimbingan Teknis dimulai pukul 08.30 WIB dengan dibuka langsung oleh Kasie Tata Kelola dan Pembangunan Informasi Heri Aryanto, untuk narasumber jurnalistik Diskominfo Kendal mendatangkan dari Media KR Jogja.

Harapannya dengan bimtek ini dapat memberikan pengetahuan dan gambaran terkait dengan Aplikasi DOKAR Desa dan Jurnalistik

 

Tim Publikasi,

Pemdes Ngerjo

 

Share :

Cuaca Hari Ini

Jumat, 13 September 2024 16:12
Langit Cerah
33° C 29° C
Kelembapan. 59
Angin. 3.82